Judul teks

".. Kita yakin bisa bukan karena kemampuan kita, tetapi kita yakin bisa karena kita sangat yakin Allah selalu bersama kita .."

Judul bergerak

Like This Blog ^^

Jumat, 24 Mei 2013

Tips Agar Baterai Handphone Awet Tahan Lama.




Jika Baterai anda baru, berikut ini tips yang perlu diikuti :
1.      Pastikan membeli baterai yang asli. Sebagai perbandingan, harga baterai nokia asli type BL-5B (P) Rp. 119.000 sedangkan harga baterai palsunya hanya Rp. 50.000,- (Oktober 2012). Baterai nokia asli sekarang tidak ada hologram sama sekali, dan pastikan membelinya di counter resmi nokia.
2.      Jika anda membeli baterai baru periksalah kondisinya, apakah baterainya kembung atau tidak
3.      Pasang baterai ke dalam handphone dalam keadaan mati. Charger baterai tersebut selama 6 JAM FULL dalam KEADAAN MATI. Penting ini, karena bagus tidaknya kualitas baterai yang nanti anda pakai ditentukan dari sini
4.      Charger dengan Charger yang sesuai agar tidak merusak handphone
Contoh: Baterai Blackberry dicharger pakai charger Blackberry juga. Beda charger = beda voltase atau tegangan. Faktor tersebut bisa membuat handphone cepat rusak dan baterai cepat panas
5.      Setelah penuh alias 6 jam full cabut chargernya dari handphone dan nyalakan
6.      Jika tetap baterai boros kemungkinan besar handphone anda yang rusak.

Jika baterai hp anda tidak baru ini beberapa tips yang perlu diikuti:
1.      Charge seperlunya saja. Jangan sampai baterai sampai habis atau drop
2.      Jangan sering me-charge handphone (colok cabut colok cabut)
3.      Charge 2 jam saja (jika baterai nya masih baru)
4.      Pakai aplikasi handphone seperlunya saja
5.      Matikan handphone jika kita ingin menge-charge baterainya
6.      Jangan menggunakan hp ketika sedang diisi baterainya. Entah karena kebiasaan. Ini juga dapat merusak komponen molekul dalam baterai. Sebab, ketika hp menyala lalu digunakan, akan terjadi arus keluar dan masuk di dalam baterai, Oleh sebab itu alangkah baiknya mengisi baterai dalam keadaan hp mati, kecuali jika ada keperluan yang sangat mendesak.
7.      Perhatikan lama pengechasan. Rata-rata waktu pengisian baterai yang ideal adalah sekitar 2 (du jam, Namun karena malas menunggu, tak jarang pemilik hp meninggalkan hp yang sedang diisi baterainya. Jika baterai terlalu lama diisi bisa menyebabkan komponen pada baterai menjadi rusak, sehingga baterai menjadi tidak maksimal.
8.      Sebaiknya jangan mengecharge didalam mobil. Bagi yang suka pergi kemana-mana dengan mobil, charger mobil tentu sangat berguna. Namun, voltasi pada mobil biasanya tidak stabil. Hal ini juga bisa mengakibatkan terjadinya kerusakan pada baterai hp.
Setiap barang elektronik yang menggunakan baterai cas-casan termasuk handphone, perlu dirawat dengan benar supaya awet dan tidak nge-dropan. Hal yang perlu diperhatikan adalah cara pengecasannya, yaitu baterai harus benar-benar dalam kondisi kosong barulah kemudian dicas sampai penuh. Mengecas baterai dalam kondisi masih ada setrumnya, akan membuat baterai melembung dan cepat ngedrop. Hal ini dikarenakan semua baterai dianggap pada posisi nol setrum ketika dicas, jadi jika sebuah baterai yang masih ada arus/setrumnya dicas, maka akan terjadi penumpukan arus di dalamnya, sehingga membuat baterai tidak awet dan cepat rusak. Baterai yang sudah kosong itu dapat ditandai ketika HP mati sendiri dan tidak bisa dihidupkan lagi. Jadi jika kita mau nge-cas HP harus benar2 dalam kondisi baterai enar-benar kosong, ini berarti posisi HP dalam keadaan mati karena kehabisan setrum.
Biasanya sih dalam pemakaian normal antara 4 – 5 hari baterai baru habis dan kadang kalau jarang dipakai bisa sampai 6 – 7 hari. Tapi tips ini hanya berlaku bagi baterai yang masih bagus atau dalam keadaan normal. Demikianlah semoga bermanfaat.